Ini Dia Spesifikasi Intel Core i9-7900X


4
Intel dan AMD musim panas ini akan kembali bertempur satu sama lain untuk memperebutkan tahta high-end prosesor terbaik, dimana kedua perusahaan tersebut akan merilis platform dan prosesor terbaru untuk high-end desktop (HEDT). Sebagaimana kita tahu bahwa kedua perusahaan tersebut akan memiliki prosesor terbaik mereka yang kemungkinan besar akan sama-sama kuat jika dilihat dari semua lini. Desas-desus terbaru mengenai Intel sebagaimana kita tahu dalam artikel sebelumnya bahwa mereka menawarkan skema penamaan baru, yakni Core i9, yang sejak awal banyak peminatnya mengatakan bahwa prosesor HEDT seharusnya memiliki penamaan tersebut.



Intel berencana akan merilis tidak kurang dari enam buah CPU high-end desktop terbaru musim panas ini untuk bersaing dengan AMD’s Ryzen Threadripper. Baru-baru ini jajaran prosesor dari Intel ini semakin terkuak lebih detail tentang spesifikasi yang bocor dibeberapa situs. apalagi kepastian Intel bahwa prosesor tersebut  akan diluncurkan musim panas ini dengan empat CPU Core i9 dalam campuran. Kami memiliki bukti lebih lanjut tentang penemuan baru ini, yang ditemukan pada database online dari perangkat lunak benchmark SiSoft Sandra.
Core i9
Sebuah entri telah memperlihatkan database patokan online Sisoft Sandra untuk CPU Intel Core i9 7900X. Spesifikasi ini tampaknya memang sesuai dengan kebocoran sebelumnya melalui, dimana Intel Core i9-7900X akan menawarkan 10 core dan 20 thread, dengan frekuensi turbo maksimum hingga 4.5GHz, dan cache sebesar 13.75MB. Namun, bagian lain masih belum jelas dan nampaknya ini akan memiliki base clock 4GHz.
Spesifikasi Intel Core i9 7900X
ArchitectureSkylake X
InterfaceLGA 2066
No of Core / Thread10 / 12
Memory SupportDDR4-2666
Base Clock3.3 Ghz
Boost Clock4.5 Ghz
L3 Cache13.75 MB
Unlocked MultiplierYes
Pcie Lanes44
TDP140 W
Core i9
Disisi lain, Intel core i9 yang sebelumnya akan memiliki TDP antara 140W atau 160W, namun data SiSoft ternyata menunjukan bahwa Core i9-7900X memiliki TDP yang lebih besar, yakni 175W. Selain itu, program ini juga telah mengidentifikasi CPU sebagai Core i7 bukannya Core i9, dan ini mungkin wajar karena seperti kebanyakan program lama yang mengidentifikasi perangkat keras baru, software tersebut tidak sesuai dengan kemampuan yang akurat untuk membaca perangkat keras yang benar-benar baru, dan pastinya software tersebut akan memerlukan pembaruan.



CPU terbaru dari Intel ini dijadwalkan akan diluncurkan bersamaan dengan chipset bawaannya yang kompatibel, yakni  X299  dengan jumlah soket CPU yang akan memiliki 2066pins (LGA2066). Ini berarti tidak kompatibel dengan CPU sebelumnya seperti Core i7-6850K atau Core i7-5960X. Tunggu update terbaru dari kami selanjutnya mengenai jajaran prosesor High-end dari Intel ini.

Comments

Popular Posts